Monday, February 25, 2019

# Anime # Drama

#65 Anime Movie: Mirai no Mirai "The Bond In The Family"

Review/Resensi Mirai no Mirai
Judul: Mirai No Mirai
Alternative Title: Mirai, Mirai of the Future, 未来のミライ
Genres: Fantasy, Drama, Adventure
Type: Movie
Language: Japanese
Country: Japan
Episode: 1
Age Group: SU
Rated: 5 of 5

Keluarga Oota akan memiliki seorang bayi perempuan yang sebelumnya telah lahir bayi laki-laki dan tumbuh menjadi anak-anak yang bernama Ken Oota (Moka Kamishiraishi). Ken yang sedang menunggu Ayah (Gen Hoshino) dan Ibu (Aso Kumiko) pulang dari rumah sakit. Dengan ditemani oleh sang nenek (Yoshiko Miyazaki) di rumah.

Kedatangan seorang bayi perempuan ke rumah membuat Ken merasa terasingkan dan kasih sayang yang seharusnya melimpah kepada dirinya mulai beralih kepada adiknya yang bernama Mirai Oota (Haru Kuroki). Oleh karena itu, Ken menjadi tidak menyukai kehadiran Mirai di rumah.
Pada saat Ken kesal terhadap Ayah dan Ibunya, Ken selalu berlari ke halaman tengah yang berisikan sebuah pohon. Dari sana lah, Ken bertemu dengan Yuuko (Mitsuo Yoshihara) yang dikenalnya seorang anjing peliharaannya dalam wujud manusia. Yuuko menceritakan kesedihannya sama seperti Ken yang kurang perhatian dari Ayah dan Ibunya sebelum Ken datang hadir.

Makin hari, setiap Ken kesal, pohon yang berada di halaman tengah selalu membawanya pergi menemui orang-orang dari masa depan maupun dari masa lalu dari anggota keluarga Oota. Seperti Ken bertemu dengan kakek buyutnya yang sedang membuat sepeda motor dan mengajarkan Ken untuk tidak takut mengendarai dan selalu melihat kedepan. Sampai dia bertemu dengan seorang pemuda yang sedang ngedumel sendiri si sebuah stasiun, pemuda itu sudah melarangnya naik ke dalam kereta tapi selalu di bantah oleh Ken dan membuatnya tersesat di dunia yang tidak dikenal Ken sama sekali.
Ya... begitulah anak kecil, masih haus akan perhatian orang tua. Hahahaha.... paling lucu saat adegan Future Mirai, Yukko, dan Ken bekerja sama membereskan patung figure dari atas lemari dan mengambil kipas kecil yang menempel di celana Ayah, sambil mengendap-endap bersembunyi dari penglihatan Ayahnya, wajah mereka lucu sekali.

Film ini mengingatkan aku tentang family tree yang tidak boleh di lupakan sama sekali, karena bisa saja tingkah semasa kecil didapatkan dari Ayah dan Ibu yang masih kecil dulu. Seperti Ken yang suka sekali memberantak seisi rumah dan ternyata Ibunya juga seperti itu dulu sampai dimarahi. Yang paling enggak menyangka Ken diperlihatkan dirinya di masa depan seperti apa jika dia masih seperti itu terhadap adiknya.

Mirai no Mirai yang di sutradarai dan naskah cerita di tulis oleh Mamoru Hosoda. Dapat memberikan pelajaran untukku tentang Family Tree dan kebencian yang berdampak buruk di masa depan. Gambar yang diproduksi di Studio Chizu ini walaupun terlihat biasa saja tapi dengan lagu dan cerita yang bagus menjadikan lebih sempurna. Aku jadi teringat dengan film-film yang dibuat oleh Hayao Miyazaki dan Studio Ghibli, gambarnya yang sederhana tapi di dalam cerita selalu ada makna untuk di sampaikan.

Animasi ini recommended banget dari aku untuk kalian tonton bersama keluarga.

Soundtrack:
Opening: Mirai no Theme (ミライのテーマ) by Tatsurou Yamashita
Ending: Uta no Kisha (うたのきしゃ) by Tatsurou Yamashita


No comments:

Post a Comment

Follow Us @soratemplates