Wednesday, January 23, 2019

# Comedy # Movie

#44 Animation Movie: Christoper Robin

Resensi/Review Animation Movie: Christoper Robin
Judul: Christopher Robin
Genres: Adventure, Animation, Comedy
Type: Movie
Language: English
Country: USA
Episode: 1
Age Group: BO
Rated: 4.5 of 5

Christopher Robin (Ewan McGregor) yang menghabiskan masa kecilnya di Countryside cottage in Sussex, bermain bersama Pooh “Winnie the Pooh” (Jim Cummings), Tigger (Jim Cummings), Piglet (Nick Mohammed), Eeyore (Brad Garret), Kanga (Sophie Okonedo), Roo (Sara Sheen), Owl (Toby Jones), dan Rabbit (Peter Capaldi). Sampai mereka harus berpisah karena Christopher harus masuk boarding school, mengadakan pesta perpisahan untuk Christopher Robin. Pooh merasa sedih karena bisa saja Christopher melupakan Pooh dan yang lainnya. Tapi Christopher memberitahu dia tidak akan pernah lupa pada Pooh walaupun nanti dia sudah tua.
Christopher mengalami berbagai macam pengalaman di boarding school sampai kematian dari ayahnya yang membuatnya dirinya menjadi lebih cepat dewasa. Pada masa kedewasaan, Christopher pindah ke London dan menikah dengan Evelyn Robin (Hayley Atwell). Christopher memiliki seorang anak perempuan bernama Madeline Robin (Bronte Carmichael) yang dia temui setelah pulang dari perang dunia 2.

“People say nothing is impossible, but i do nothing everday.” – Winnie the Pooh

Setelah perang, Christopher bekerja di Winslow Luggages sebagai efficiency expert. Keluarga Christopher yang memiliki rencana untuk melakukan liburan di Sussex harus membuat Evelyn dan Madeline sedih karena Christopher tidak dapat ikut dan harus hadir pada rapat yang di adakan pada akhir minggu.

Pooh selalu mendatangi pohon Christopher dan berharap Christopher muncul dari dari pintu tersebut, tapi harapan itu sirna. Pooh yang ingin bermain dengan teman-temannya tidak menemukan mereka di tempat tinggalnya dan mendatangi pohon Christopher. Di sana, Pooh merasakan namanya di panggil lalu masuk ke dalam. Siapa sangka, Pooh malah berada di tempat lain dan bertemu Christopher di taman.

“Doing nothing often leads to the very best something.” – Winnie the Pooh

Christopher yang bertemu dengan Pooh bukannya senang malah merasa waktunya untuk bekerja terganggu dengan keberadaan Pooh di rumahnya sehingga Christopher mengantarnya pulang ke Sussex. Di sana, Christopher membentak Pooh karena kertas kerjanya berantakan karena ulah Pooh. 
Apa Christopher akan berbaikan dengan Pooh? Apa Christopher akan bermain kembali dan mengenalkan keluarganya pada Pooh?

“I want to see you have fun, sometimes. Be silly. I didn’t fall for you because you had your career set up.” – Evelyn Robin

Aku selalu suka dengan Pooh. Sedari kecil aku suka menonton film kartun Winnie the Pooh, sampai aku memiliki bonekanya yang berukuran sedang maupun kecil. Sifat Pooh itu terlalu polos banget, makanya dia selalu menganggap dirinya itu bodoh. Di balik petualangan mereka, mereka selalu mengingatkan satu sama lain dan jika salah satunya tidak ada maka mereka akan mencari temannya sampai ketemu.
Resensi Movie: Christoper Robin
Aku kecewa sama Christopher yang mudah sekali lupa sama Pooh dan kawan-kawannya hanya karena pengalamannya di boarding school maupun kematian ayahnya. Padahal mereka bisa menjadi tempat berbagi cerita. Pastinya mereka bisa menghibur Christopher atas apa yang terjadi pada hidupnya dan membuatnya ceria kembali.

"Sweetheart, I was wrong about work. I was wrong about everything, and I’m so sorry. I’ve been a father of very little brain. I lost myself, Maddy. And I almost lost you. My most precious love. And I don’t want you to go away. You don’t have to go to boarding school. You can stay here with us, and I’ll never let you go." - Christopher Robin

Aku sangat kecewa untuk penggambaran Pooh dan kawan-kawan, terutama Pooh. Mereka tidak menggemaskan sama sekali, malah lebih bagus yang versi kartunnya dari pada live-action. Untuk setting pengambilan gambar sebagian besar di UK.

Film ini aku recommended buat kalian tonton karena memang bagus banget. Karena tidak selalu pekerjaan yang harus menjadi nomor 1 tapi keluarga yang harus di nomor 1 kan.


No comments:

Post a Comment

Follow Us @soratemplates